Nabire(1/4/2022)- Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H Tahun 2022, warga PAC LDII Kelurahan Bumiwonorejo Nabire melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan jalan lingkungan masjid Al-Muttaqin dan area lapangan tempat bermain generus remaja masjid.
Ketua PAC LDII Kelurahan Bumiwonorejo, Edi Sartono yang ikut serta dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa kerja bakti ini dilakukan secara berkala setiap bulannya pada hari minggu ke-2, nah dibulan april ini bertepatan dengan datangnya bulan suci Ramadhan sehingga kerja bhakti dilaksanakan pada Jum`at sore
Edi Sartono juga mengajak semua pihak khususnya warga lingkungan masjid Al-Muttaqin Bumiwonorejo agar dapat menjaga kebersihan, bebas dari sampah sehingga dengan lingkungan yang bersih dan sehat akan terhindar dari berbagai macam penyakit.
“Beberapa hari kedepan Insya Allah kita akan memasuki bulan suci ramadhan yang mana bulan penuh pahala, mari kita bersama sama menjaga dan menciptakan lingkungan yang bersih dan indah bebas dari sampah agar dalam beribadah selama 30 hari kedepan akan lebih terasa nyaman,” ungkapnya.
Lebih lanjut Edi Sartono menyampaikan ucapkan banyak terima kasih atas peran aktif warga yang hadir dan membantu terlaksananya kegiatan kerja bakti hari ini. Semoga tali silaturahim dan semangat bersama tetap terjalin dengan baik,” tutupnya. [NAM_nbx]