Nabire, (15/2) – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Nabire menghadiri acara pengukuhan pengurus provinsi Persinas ASAD Papua Tengah yang digelar di padepokan PERSINAS ASAD.
Acara ini dihadiri oleh berbagai ketua perguruan pencak silat yang berada di Nabire provinsi Papua Tengah dan berlangsung dengan khidmat serta meriah diawali dengan atraksi yang dilakukan oleh salah satu pendekar cilik dari PERSINAS ASAD dengan menampilkan jurus Tunggal baku. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan proses pengukuhan pengurus PERSINAS ASAD provinsi Papua Tengah yang dikukuhkan oleh ketua umum Pengurus Besar (PB) PERSINAS ASAD yang diwakili oleh Dr. Ir. H. Teddy Suratmaji, M.Sc selaku ketua PB PERSINAS ASAD.
Dalam sambutannya, Ketua DPD LDII Nabire Pawiro, SP menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini dan menekankan pentingnya pencak silat sebagai bagian dari warisan budaya yang harus dilestarikan. “Pencak silat bukan hanya sekadar olahraga bela diri, tetapi juga merupakan sarana untuk membentuk karakter, disiplin, dan semangat persaudaraan,” ujarnya.
Kepengurusan PERSINAS ASAD Provinsi Papua Tengah yang telah resmi dilantik diharapkan mampu memberikan kontribusi positif bagi perkembangan olahraga pencak serta meningkatkan sinergi antara berbagai elemen masyarakat dalam membangun generasi muda yang tangguh dan berakhlak mulia.(Dedy-Nbx)
